Galangan Cina mulai melambat
Penurunan pada sektor bangunan baru (newbuilding) dan
reparasi tercatat, masing-masing 10,4 persen dan 9,7 persen, menjadi 70,2
miliar Yuan pada periode yang sama. Namun, sektor penjualan perlengkapan kapal
malah naik 6,5 persen menjadi 15,6 miliar Yuan.
Sementara itu, jumlah order yang berhasil diselesaikan di
galangan Cina turun 20,9 persen menjadi 5,69 juta deadweight ton (DWT) selama
dua bulan pertama tahun ini.
Pada akhir Februari 2013, jumlah order melorot 27,4 persen
dibanding tahun sebelumnya yang mencapai 106,29 juta DWT. Selama dua bulan
pertama 2013 ini galangan Cina, skala besar atau pun kecil, membukukan ekspor
kapal senilai 28,6 miliar Yuan, turun 25,2 persen dari pendapatan pada periode
yang sama tahun.****
Komentar
Posting Komentar